Tapak Suci MA Tengah Lembang Gelar Tadabbur Alam di Lokasi Wisata Air Terjun Laliako

oleh -68 Dilihat

Terasa’, Sinjai Barat (Humas Sinjai) – Tapak suci Madrasah Aliyah (MA) Muhammadiyah Tengah Lembang membuat acara outbound dan tadabbur alam yang dilakukan di salah satu tempat wisata Air Terjun di Desa Terasa Kec. Sinjai Barat, Minggu (19/03/2023)

Tapak suci merupakan kegiatan ekskul beladiri yang diminati oleh sebagian besar muhammadiyah, salah satu tujuan dari ekstra ini adalah mengontrol dan mengendalikan diri para peserta didik dari berbagai hal yang merugikan serta menumbuhkan sikap sportif dan saling menghargai antar pelajar.

Kegiatan tadabbur alam ini mendapat respon yang luar biasa dari para peserta didik, orang tua bahkan masyarakat. Pasalnya, meskipun hari libur merupakan kesempatan para peserta didik untuk beristirahat namun mereka tetap aktif latihan dan memperdalam ilmunya terkait tapak suci.

Ardiansyah, menyampaikan bahwa “Kekuatan fisik melalui tapak suci harus diimbangi dengan kekuatan iman  salah satunya dengan menjaga shalat. Para anggota tapak suci harus menjadi contoh dan mengedepankan akhlak sehingga dapat mendatangkan manfaat bagi dirinya sendiri, teman, keluarga dan masyarakat,” ujar pembina ekstrakurikuler yang terkesan unik ini.

” Kegiatan outbound ini, selain memperdalam materi mengenai seni beladiri saya juga mengajak mereka untuk melakukan refreshing sebelum memasuki bulan suci ramadhan dan berharap melalui kegiatan ini mereka lebih memperdalam ilmunya di dunia persilatan”, imbuhnya.

Terpisah, Kepala Madrasah Syukur tak segan-segan memberikan respon positif terhadap semua kegiatan ekstrakurikuler yang ada di MA Tengah Lembang salah satunya ekskul tapak suci, karena tidak semua madrasah khususnya di Sinjai Barat memiliki ekskul ini. Olehnya itu pihaknya berharap ekskul tapak suci tetap menjadi budaya para peserta didik di MA Tengah Lembang dengan tetap mengedepankan akhlak. (A. Wahda)