Last Ceremony MTsN 1 Sinjai Berjalan Khidmat

oleh -76 Dilihat

Lamatti Rilau,Sinjai Utara (Humas Sinjai) Last ceremony adalah kegiatan upacara terakhir bagi kelas IX yang akan mengikuti ujian madrasah, Last ceremony terselenggara atas inisiatif peserta didik kelas IX Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 1 Sinjai angkatan 23 yang bertempat dilapangan serba guna MTs Negeri 1 Sinjai pada hari Senin (20/03/2023).

Sebanyak 76 Peserta didik kelas IX mengikuti kegiatan tersebut. Last Cermony merupakan kegiatan yang baru pertama kali diadakan di MTs Negeri 1 Sinjai sekaligus salah satu rangkaian perpisahan yang berlangsung Meriah setelah Pandemi.

Megawati, Wakamad kesiswaan mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesan terakhir yang baik untuk peserta didik kelas IX

” Kegiatan ini untuk memberikan kesan terakhir yang baik untuk kelas IX melalui kolaborasi upacara hari ini dan harapan kami agar semua peserta didik yang kelak lulus bisa menjadi lebih berprestasi disekolah lanjutan dan mengharumkan nama baik MTsN 1 Sinjai.” Ucapnya

Rudiyanto, Kamad MTsN 1 Sinjai dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan ini “Saya kepala Madrasah mengapresiasi kegiatan ini, Ini membuktikan bahwa peserta didik kita sudah ada inisiatif untuk membuat sebuah kegiatan dengan menuangkan ide-ide kreatif.” Ucapnya

Pada akhir kegiatan ini Kepala Madrasah didampingi Kepala Tata Usaha dan Wakamad serta Wali kelas IX mengadakan pelepasan balon kemudian dilanjutkan sesi foto bersama. (YA)