Pembinaan ASN di MAN 1 Sinjai, Kakankemenag Sinjai Beri Motivasi Berharga

oleh -78 Dilihat

Lappa, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Dalam rangka mewujudkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang profesional dan berintegritas, Jamaris (Kepala Kantor Kemenag Sinjai) melakukan pembinaan kepada ASN di MAN 1 Sinjai. Kegiatan bertempat di Aula MAN 1 Sinjai, (Kamis, 29 Februari 2024).

Jamaris didampingi Syamsuddin (Kasi Penmad), Hasiah (Kepala MAN 1 Sinjai), dan Safri Sehu (Ketua Komite 1 MAN Sinjai) membuka sekaligus memberikan pembinaan ASN yang diikuti oleh seluruh guru dan pegawai MAN 1 Sinjai.

Dalam arahannya, ia mengatakan bahwa melalui pembinaan ini diharapkan para ASN akan melaksanakan tugas dengan penuh semangat, tanggungjawab sesuai dengan lima budaya kerja Kementerian Agama R.I . “Kami harapkan tenaga pendidik dan kependidikan dapat memahami tugas dan kewajiban serta nilai 5 budaya kerja Kementerian Agama yang selanjutnya dapat diimpelentasikan dalam tugas-tugasnya di lembaga kita ini”, harap Jamaris.

Lebih lanjut dirinya sangat yakin dengan kemampuan sumber daya ASN MAN 1 Sinjai. “Kami yakin para ASN MAN 1 Sinjai mampu untuk lebih giat dan inovatif dalam pengembangan madrasah dan kementerian agama kita.” tambahnya.

Sementara itu, Hasiah Kepala MAN 1 Sinjai berharap komitmen dan peningkatan motivasi para ASN MAN 1 Sinjai. Kegiatan ini sangat diperlukan untuk penyegaran wawasan budaya kerja dan mengevaluasi diri sejauh mana ASN meningkatkan kinerja.

Kegiatan pembinaan ASN juga dirangkaikan dengan kegiatan penguatan moderasi beragama. Hadir sebagai narasumber dalam penguatan moderasi beragama tersebut adalah Abdul Haris, Musran Mustafa, dan Syamsu Rijal.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan, hubungan umat beragama yang harmonis dapat terus dijaga. Kegiatan ini mengajak kita untuk menjadikan keragaman kebudayaan, termasuk keragaman beragama di Indonesia menjadi kekuatan pemersatu dalam membangun bangsa, bukan sebaliknya kekuatan yang memecah-belah. Rahmatullah