MTs Muhammadiyah Balangnipa Gelar Rapat Persiapan AM dan Pesantren Ramadhan

oleh -489 Dilihat

Balangnipa, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Kepala Madrasah Tsanawiyah (MTs) Muhammadiyah Balangnipa memimpin rapat yang digelar di Kantor MTs Muhammadiyah Balangnipa pada Kamis (14/3/2024).

Rapat ini digelar dengan dua agenda yaitu persiapan Assesmen Madrasah (AM) Kelas IX Tahun Pelajaran 2023/2024 dan Pesantren Ramadhan 1445 H (2024 M). Peserta rapat yang hadir yaitu para Pendidik dan Tenaga Kependidikan di MTs Muhammadiyah Balangnipa.

Untuk persiapan AM Kamad beserta tenaga pendidik dan kependidikan bermusyawarah mengenai tim kepanitiaan, model soal, jenis soal dan semua hal-hal yang perlu di persiapkan dalam AM.

Sedangkan untuk agenda pesantren ramadhan peserta rapat juga membentuk kepanitiaan, waktu pelaksanaan, materi, metode pelaksanaan dan hal-hal yang harus di selenggarakan dalam kegiatan pesantren ramadhan.

Sitti Rahmatiah selaku Kamad MTs Muhammadiyah Balangnipa menjelaskan bahwa, “kegiatan ini dapat membantu peserta didik untuk lebih mendalami ilmu agama Islam karena Kegiatan ini dilaksanakan mulai besok Jumat (15/3/2024) selama 3 hari ke depan dan akan diisi dengan materi mengenai ibadah, tahsin qiraah dan birrul walidain,” jelasnya. (Marni)