MA Darussalam Patalassang Laksanakan Sosialisasi Pengimputan Soal dan Pengenalan Aplikasi Orade VM VirtualBox Untuk Menghadapi AM-BK

oleh -57 Dilihat
oleh

Bontosugi, patalassang (humas sinjai) – Sebagai tindak lanjut pada rapat hari Rabu 8 Maret 2023, hari ini, Sabtu (18/3/2023) MA Darussalam Patalassang kembali mengundang para tenaga pendidik yang akan membuat soal AM-BK. Pengundangan tersebut dalam rangka sosialisasi penggunaan Aplikasi Orade VM VirtualBox Dan pengimputan soal AM-BK. Kegiatan ini bertujuan untuk memudahkan Madrasah dalam mengadakan ujian AM-BK di MA Darussalam patalassang . karena templet yang di gunakan merupakan templet yang sangat berbeda dari ujian sebelumnya maka Wakamad bagian kurikulum Makmur mengundang tenaga pendidik untuk mengikuti sosialisasi tersebut. Sosialisasi ini dilaksanakan di Ruang guru MA Darussalam patalassang.

Zulkarnain sebagai tehnisi AM-BK mengatakan bahwa dengan menggunakan aplikasi untuk menghindari kemungkinan peserta didik melakukan kecurangan saat melaksanakan ujian. Aplikasi ini tidak memungkinkan siswa membuka aplikasi lain selain aplikasi Orade VM VirtualBox . peserta didik tidak dapat membuka tab baru, Ketika itu di lakukan maka akunnya akan terblokir dan tidak bisa mengikuti ujian kembali. Aplikasi ini pun dapat diformat waktu berakhir ujian sehingga peserta didik tidak dapat ke luar dari aplikasi jika waktunya belum sampai batas minimal. Selain itu, aplikasi ini terhubung langsung ke wifi madrasah.

Firawati sebagai tenaga pendidik mengatakan penggunaan aplikasi ini rumit dan membingungkan “saya lebih memilih aplikasi yang di gunakan tahun lalu karena soalnya langsung di masukkan di tamplate kemudian di uploud”, ujarnya.

Apa pun yang baru pasti menimbulkan pro dan kontra. Namun, sepanjang pembaharuan tersebut bertujuan untuk kebaikan dan memudahkan dalam menyelesaikan tugas-tugas maka harus diterima, dipelajari, dan dilaksankan demi kualitas diri, peserta didik, dan Madrasah. (syidar)