Kembali Menyapa, Tim Safari MTsN 2 Sasari Masjid di Desa Palangka

oleh -54 Dilihat

 

Palangka, Sinjai Selatan (Humas Sinjai)- Arahkan tujuan dakwah ke bagian selatan Sinjai Borong, tim safari Ramadhan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Sinjai sasari masjid di desa Palangka, Sinjai Selatan, Rabu(23/3/2024)

Kembali tim safari Ramadhan madrasah adakan safari dakwah dengan berkunjung ke masjid di kecamatan tetangga, yaitu Sinjai Selatan. Hal ini dimaksudkan selain menjadi ladang baru sebagai basis dakwah, juga ingin membangun silahturahmi dan keakraban dengan masyarakat yang ada pada desa tersebut. Yang mana letaknya tidak jauh dari posisi madrasah.

Tim beranggotakan tenaga pendidik dan peserta didik. Adapun Tenaga pendidik, Sunaryo yang menyampaikan dakwah didampingi oleh peserta didik, masing-masing Fajriansyah, Muh. Arafah, Tasbir, Asraf Fadil dan Faiz.

Sunaryo dalam dakwahnya memaparkan akan pentingnya memperbanyak amal shaleh di bulan Ramadhan, diantaranya adalah memperbanyak doa. Doa adalah salah satu senjata yang dimiliki oleh seorang mukmin, ucapnya.

Ia juga menjelaskan pentingnya doa dan kedudukannya di bulan yang mulia ini, dengan mengutip firman Allah dalam surah Al Baqarah ayat 186 yang artinya “jika hambaku meminta kepadaku maka sungguh AKU sangat dekat, menjawab setiap doa orang-orang yang memanjatkan doa.

“Jangan pernah berputus asa dalam memanjatkan doa, Allah sangat dekat kepada kita. Yang diinginkan oleh Allah adalah konsisten dalam setiap ibadah kita, jauhi prasangka buruk kepada Allah SWT sampai detik ini belum mejawab doa-doa kita. Boleh jadi doa yang kita panjatkan, dijawab oleh Allah dalam bentuk lain atau menjadi simpanan di akhirat kelak,” lanjutnya.

Salah satu panitia masjid berterimakasih atas kedatangan rombongan MTsN 2 Sinjai untuk menyampaikan dakwah di masjid Nurul Falah, Pao-pao. Berharap untuk terus bisa menyampaikan dakwah di masjid ini, ungkapnya. (SY/A.Q)