Kamad MTs Muhammadiyah Songing Hadiri Rapat K2MTs T.A 2023

oleh -151 Dilihat

Songing, Sinjai Selatan (Humas Sinjai) – Kepala Madrasah Tsanawiyah Muhammadiyah Songing (Kepala MTs Muh. Songing) menghadiri rapat koordinasi kelompok kerja madrasah Tsanawiyah (K2MTs) sekaligus tentang madrasah smart digital tingkat madrasah Tsanawiyah yang dipusatkan di MTs Darul istiqamah lappae, Kamis (2/3/2023)

Sebagaimana perihal undangan rapat yang dikeluarkan oleh pengurus K2MTs Kabupaten Sinjai yang dilaksanakan pada hari Kamis 2 Maret 2023, pukul 08.00 WITA s.d. selesai yang dipusatkan di MTs Darul Istiqamah Lappae, Kec. Sinjai Selatan Kabupaten Sinjai.

Adapun agenda pertemuan dalam rapat koordinasi, yaitu membahas beberapa poin penting yang harus diketahui dan dipahami oleh Kepala Madrasah kemudian menerapkan di masing-masing satker (satuan kerja). Dalam pelaksanaan program kerja, kelompok kerja madrasah (K2M) kali ini juga membahas tentang madrasah smart digital.

Menurut Kamad MTs Muh. Songing Ilham lewat WA ia mengatakan bahwa yang menjadi pemateri pertama adalah pengawas madrasah yakni Sultan Beddu tentang madrasah smart digital, kemudian pemateri yang kedua yaitu ketua K2MTs yakni Rudiyanto tentang sosialisasi Asemen madrasah. Juga ikut hadir pengawas madrasah yakni M. Asdar dan seluruh Kapala MTs Se-kabupaten Sinjai, ungkapnya.

Rapat koordinasi K2M ini merupakan rapat rutin yang dilaksanakan sebulan sekali oleh para kamad ditingkat MTs dengan tujuan menyampaikan masalah atau kendala yang terjadi di madrasah masing-masing serta bagaimana cara mengatasinya. Selain itu, untuk meningkatkan kompetensi kepala madrasah dalam mengelola madrasah binaannya, ungkapnya.

Lanjut, Ilham berharap melalui bimbingan aplikasi madrasah smart digital secara terpadu ini, sebagai Kamad dapat melaksanakan tugas dengan penuh semangat, inovatif serta memiliki kepedulian terhadap pencapaian tujuan visi dan misi merupakan salah satu bentuk disiplin kerja. (Ahmad)