Semarak Ramadhan, Penyuluh Agama Kembali Upgrade Ilmu Melalui Tahsin Metode Tilawati

oleh -58 Dilihat

Mannanti, Tellulimpoe (Humas Kemenag) – Metode tilawati merupakan salah satu metode yang digunakan untuk mempelajari Al-Qur’an. Tilawati Kabupaten Sinjai ini diperkenalkan dan diketuai oleh ustadz Muh. Yamin.

Di Kantor Urusan Agama (KUA) Kec. Tellulimpoe sendiri atas permintaan Penyuluh Agama Islam (PAI) telah membuka tahsin dengan metode tilawati yang awalnya dibuka langsung oleh salah satu dokter ahli saraf RSUD Sinjai dokter Hikmawati sebagai penggiat “Gerakan Bersama Cinta Al-Quran”, kegiatan ini telah berjalan kurang lebih 6 (enam) bulan. Memasuki bulan puasa ramadhan Penyuluh Agama kembali tahsin dengan metode tilawati, Rabu (13/03/2024).

Kegiatan ini telah terjadwal satu kali dalam sepekan tiap hari rabu pekan berjalan. Semua Penyuluh Agama Tellulimpoe sangat antusias mengikuti tahsin karena tilawati ini sebuah metode yang memudahkan untuk mempelajari Al-Qur’an dengan baik.

Kepala KUA Kec. Tellulimpoe, Abd. Salam menyampaikan, Penyuluh Agama dituntut untuk memperbanyak belajar al-Qur’an, selain itu penyuluh juga diharapkan mampu menerapkan dan menyebarluaskan metode ini di pengajian Majlis Taklim maupun di TPQ yang ada di Kecamatan Tellulimpoe, ujarnya.

Penyuluh Agama Tellulimpoe sangat berterima kasih kepada Ketua Tilawati Sinjai atas kesediaannya berbagi ilmu dan menyempatkan waktunya ditengah jadwalnya yang begitu padat untuk tetap selalu datang di KUA Kec. Tellulimpoe. (IR)