MIS Darul Istiqamah Bongki Tandatangani MoU dengan Kepala Dinas Perpustakaan Daerah

oleh -85 Dilihat

Biringere, Sinjai Utara (Humas Sinjai)— MIS Darul Istiqamah Bongki dengan Perpustakaan Daerah Sinjai menandatangani Memorandum Of Understanding (MoU) tentang meningkatkan pemahaman tentang manajemen dan tata kelola Perpustakaan dengan baik. Perjanjian ini langsung di tandatangani oleh Abdul Aziz Amin selaku Kepala Dinas Perpustakaan Daerah dengan Megawati selaku Kepala Madrasah MIS Darul Istiqamah Bongki. Kamis, (14/03/2024)
Maksud dan tujuan perjanjian ini adalah memanfaatkan potensi, keahlian dan fasilitas yang di miliki para pihak untuk membangun perpustakaan khususnya adalah manajemen tata kelola perpustakaan.

Selaku Kepala Dinas Perpustakaan Daerah Abdul Aziz Amin, menyambut baik atas kerjasama ini dan mendoakan semoga perpustakaan Madrasah MIS Darul Istiqamah Bongki lebih baik dan tambah maju kedepannya.

Sementara itu, Herisnawati Anwar selaku Kepala Perpustakaan MIS Darul Istiqamah Bongki semoga kedepannya perpustakaan MIS Darul Istiqamah Bongki sedikit demi sedikit dapat lebih berkembang terutama dari segi buku bacaan, disamping itu dengan adanya buku penemuan baru atau semacam donasi buku banyak ilmu dan penemuan baru bersumber dari Perpustakaan karena perpustakaan adalah tempat membaca masa depan.(Jihad)