,

Kepala MIN 2 Sinjai Pimpin Rapat Pembagian Tugas Tahun Ajaran Baru

oleh -71 Dilihat

Lappa, Sinjai Utara (Humas Sinjai) – Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Sinjai, Hasiah didampingi Koordinator Kurikulum, Asti Yuliarni pimpin rapat pembagian tugas diikuti oleh pendidik dan tenaga kependidikan yang berlangsung di Ruang Guru, jalan Slamet Riyadi, Kel. Lappa, Kab. Sinjai. Jum’at, (16/06/2023).

Hasiah berharap, pendidik dan tenaga kependidikan yang diberikan tupoksi menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab.

“Saya berharap kepada teman-teman bahwa sebentar kalau kita telah membagikan tugas sampaikan memang keinginan seperti apa, terbuka sehingga kami bisa menyimpulkan ibu ini cocoknya disini, pak ini cocoknya disini dan saya yakin apa yang akan kita hadapi kedepan akan mampu menjalaninya,” tagasnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa di tahun ajaran baru MIN 2 Sinjai mulai menggunakan kurikulum merdeka.

“Saya berharap kita selaku piloting di IKM betul-betul memulai sedikit demi sedikit dengan mempersiapkan diri sebelum tahun ajaran baru 2023/2024. Bisa saja spontan dan melalui pelatihan-pelatihan sama halnya saat mengikuti PJJ dan kegiatan yang ada di platform yang dapat kita pelajari saya yakin bapak ibu akan mampu. Karena ini karena sudah eranya sehingga kita dituntut untuk banyak belajar tidak lagi monoton tetapi mengikuti perkembangan,” jelasnya.

Rapat berlangsung dengan lancar, mulai pembagian Wali Kelas Satu hingga Kelas Enam, pembagian jam pelajaran bagi masing-masing guru dan pembagian tugas di bagian kepegawaian. (Nihan)