PKM Kompleks Borong Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Berkala Peserta Didik MTs Al-Ikhwan

oleh -76 Dilihat

Sinjai Borong (Humas Sinjai) – Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) kompleks Borong, Kelurahan Pasir Putih, melakukan pemeriksaan kesehatan berkala pada peserta didik Madrasah Tsanawiyah Al-Ikhwan Pasir Putih (MTs Al-Ikhwan) untuk mendeteksi dini masalah kesehatan yang dapat mengganggu proses belajar dan tumbuh kembang peserta didik, Senin (28/3/2022).

Kegiatan ini bukan hanya memberikan pemeriksaan di kalangan peserta didik tetapi sekaligus memberikan penyuluhan mengenai pentingnya menjaga kesehatan dini. Pemeriksaan yang dilakukan yaitu pemeriksaan status gizi, kebersihan diri, gangguan penglihatan, gangguan gigi, mulut, kebugaran jasmani serta pemeriksaan antropometri (tinggi badan dan berat badan). Hasil pemeriksaan ini selanjutnya diberikan ke pihak madrasah dan puskesmas sebagai data kesehatan peserta didik MTs Al-Ikhwan.

Setelah pemeriksaan selesai, para peserta didik diberi edukasi mengenai perilaku hidup bersih dan sehat meliputi cuci tangan, membuang sampah, kebersihan diri, olahraga serta pemberantasan jentik nyamuk.

Enti Karmilawati, petugas PKM Kompleks Borong, Kelurahan Pasir Putih, menyampaikan “Bagi peserta didik yang perlu penanganan lebih lanjut, diberikan surat rujukan yang sebelumnya diketahui oleh Kamad terlebih dahulu sehingga pihak madrasah dapat mengedukasikan ke orangtua peserta didik yang bersangkutan agar membawa anaknya memeriksakan diri ke puskesmas terdekat,” ungkapnya.

Pihak madrasah mengapresiasi adanya pemeriksaan berkala yang diadakan di madrasah, sehingga pihak madrasah dapat mengetahui apa saja keluhan peserta didik yang dapat mengganggu proses belajar mereka. (AS/Isna)