Pelantikan GP Ansor, Ini Pesan Kakankemenag Sinjai Pada Pengurus

oleh -99 Dilihat
oleh

Sinjai (Humas Sinjai)-Ada tiga hal yang perlu disikapi oleh pengurus GP Ansor yaitu harus ada gerakan, menyuarakan aspirasi dan bersinergi dengan pemerintah.

Sebagai organisasi pemuda, GP Ansor tidak hanya nama yang terpampang sebagai pengurus, namun banyak potensi yang bisa dikembangkan di Organisasi Kepemudaan Nahdlatul Ulama ini. Mulai dari sisi kepemudaan, agama, ekonomi, intelektualitas dan sebagainya. GP Ansor harus bisa mandiri dan hadir di tengah masyarakat sebagai penolong, atau pemberi solusi atas berbagai masalah dan bukan pembawa masalah.

Hal itu dikatakan Kakankemenag Sinjai, H. Abd. Hafid ketika menghadiri  acara pelantikan pengurus Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sinjai masa khidmat 2019-2023 dan didaulat memberikan sambutan pada Jumat malam (6/11/20), di Aula Kantor KPU Sinjai.

Sebagai organisasi kepemudaan katanya, Gerakan Pemuda (GP) Ansor harus bisa menjadi  penolong, harus memiliki peran lebih di tengah masyarakat untuk memberikan solusi.

Dikatakan H. Hafid keberadaan GP  Ansor di Kab  Sinjai jangan hanya simbol semata, namun perlu ada pergerakan. Segenap pemuda Ansor yang telah dilantik untuk lebih produktif, senantiasa memupuk semangat untuk maju, dan jangan sekali-kali berpangku tangan menyerahkan nasib hanya kepada keadaan. “Teruslah belajar, berkarya dan berkontribusi untuk masyarakat,  daerah dan negara,” tegas Hafid.

Pengambilan sumpah sebagai pengukuhan kepengurusan dipimpin langsung Ketua Pimpinan Wilayah (PW) GP Ansor Sulawesi Selatan, Rusdi Idrus.

Pelantikan pengurus GP Ansor Kab. Sinjai itu dihadiri Wakil Bupati Sinjai, Pimpinan Wilayah GP Ansor Sulsel, Rusdi Idrus, Anggota KPU Sinjai, Ketua KNPI, Muslimat NU dimana  kepengurusan  diKetuai Haris dan Sekretaris Sulaeman. Sedangkan Ketua Dewan Penasehat GP Ansor dipercayakan kepada Irwan Suaib (Kadis Kominfo dan Persandian) dan Wakil Ketua Dewan Penasehat, H. Abd. Hafid (Kakankemenag Sinjai).